The Heritage Palace Solo, Objek Wisata Kekinian di Banguan Tua
17 Juli 2018
Tulis Komentar
Andai saja kamu berkunjung ke Kota Sola ada baiknya
berkunjung ke The Heritage Palace. Objek wisata yang baru diresmikan beberapa
waktu lalu tersebut kini menjadi tujuan favorit wisatawan.
![]() |
instagram.com/amix.stefanny |
Menyuguhkan bangunan tua dengan usia ratusan tahun dan
sentuhan diberbagai sisi. Menjadikan beberapa titik menjadi spot menarik.
Meski saat ini baru ada 3 dari 9 wahana yang dipersiapkan
tapi animo pengunjung telah tinggi. Tiga wahana tersebut adalah museum tiga
dimensi (3D), museum angkot dan garden. Bonus dari tiga wahana ini adalah
jembatan di atas pintu gerbang masuk yang sekaligus menjadi spot swafoto
Nantinya akan ada sembilan bangunan yang disulap menjadi
berbagai wahana menarik. Keseluruhan bangunan berada di kompleks bangunan eks
PG Gembongan.
Saat ini kamu dapat melihat puluhan foto dan gambar 3
dimensi. Aneka gambar tersebut disajikan dengan konsep realis jadi memberi
pengalaman wisatawan seolah benar ada dalam satu lokasi.
Letaknya berada di sisi paling depan. Artinya sebelum
menyusuri bangunan lain maka wahana ini akan menjadi pembuka.
Selanjutnya ada museum angkot dibelakang museum 3D.
Puluhan angkot atau tepatnya mobil tua akan ditemukan ditempat ini. Untuk
menghasilkan gambar maksimal maka dibelakang angkot terdapat background yang
menarik.
Masih kurang puas, ada baiknya kamu sewa berbagai kostum
menarik. Kostum dipilih tentunya menyesuikan dengan konsep mobil. Seolah
membawa pengunjung pada masa lampau dan hal ini tentu pas untuk kenang-kenangan.
Nantinya Museum Angkot akan menjadi ikon The Heritage Place.
![]() |
instagram.com/amix.stefanny |
Berbagai wahana lain yang dipersiapkan di The Heritage
Place antara lain Kids Town, Garden Retro Paradise, Omah Kwalik yang akan
diselesikan tahun depan.
Tak berhenti disitu, seluruh area yang ada nantinya akan
dikemas menjadi sesuatu yang lebih menarik. Selain itu masik ada aula atau
convention hall berkapasitas 3.000 orang.
Perlu diketahui bahwa The Heritage Place sejatinya adalah
bekas pabrik gula yang telah dibangun sejak 1892. Artinya bangunan ini telah
ada sejak jaman penjajahan Belanda.
Wajar saja bila bangunan dan ornamen yang ada kental
dengan nuansa Eropa. Mungkin bagi yang pernah berkunjung ke De Tjolomadoe akan
merasakan sensasi serupa.
Bedanya bangunan ini memiliki cerobong asap setinggi 25
meter. Dengan luas bangunan yang mencapai 2.2 hektar maka pengunjung akan
dipuaskan untuk memanjakan mata.
Bagi kamu yang ingin berkunjung silakan datang ke The
Heritage Place tiap hari kerja kecuali akhir pekan. Dibuka mulai pukul 09.00
WIB dan tutup pada pukul 17.00 WIB.
Selama masa soft opening, tiket untuk museum angkot
dibanderol Rp 40.000,- per orang, dan museum 3D Rp 25.000 per orang. Kalau mau
lebih hemat bisa pilih tiket terusan Rp 55.000 per orang.
Masih mikir kapan mau kesana, besok pagi aja yuk...
Belum ada Komentar untuk "The Heritage Palace Solo, Objek Wisata Kekinian di Banguan Tua"
Posting Komentar